Sunday, February 24, 2019

Pro Kontra Munajat 212 NENO WARISMAN

Pro Kontra Munajat 212 NENO WARISMAN.

Ini doa Rasulullah yang coba ditirukan oleh Neno kemarin. Do'a ini dibaca ketika perang Badar melawan kafir Quraisy.

Cerita perang Badar sendiri penuh liku-liku dan dinamika, termasuk perang untuk kali pertamanya yang melibatkan kaum Anshar. Warga asli Madinah. Begitu kata sebagian sejarah. Sebenarnya mau tracking ke Sirah Nabawiyah Ibnu Ishaq dan Ibnu Hisyam atau Zadul Ma'ad-nya Ibnul Qayyim. Tapi belum sempat, masih sibuk ngopi.

Fix, ini do'a menjelaskan perang habis-habisan yang tak seimbang. Antara kafir Quraisy yang siap perang dengan senjata dan kaum Madinah (Anshar-Muhajirin) yang cuma berniat mencegat kafilah dagang Mekah. Dengan harapan harta kaum Muhajirin yang dulu sempat dirampas kaum kafir Quraisy dapat ditebus.

Nah, kalau doa ini dipakai untuk konteks sekarang. Itu sama saja menyamakan pilpres dengan perang Badar (ini sudah pernah dikatakan AR). Termasuk juga menganggap pendukung capres lain sepadan atau sama dengan kafir Quraisy.

Ini nih menariknya, ternyata yang suka begitu  sejak dulu adalah khawarij, kaum ekstremis Islam yang gemar mengkafirkan dan menghalalkan darah muslim lain yang tak sepaham dalam politik. Mereka ini pernah bikin Ibnu Abbas heran campur bingung, lha wong kalau malam mereka ini tidak tidur, malah selalu qiyamullail. Sedangkan kalau siang selalu mendengung bak lebah untuk membaca Al Qur'an. Rerata mereka adalah penghafal Al Qur'an. Ibnu Abbas heran, bagaimana orang seperti mereka bisa beringas ketika bertemu sesama muslim?. Mudah membunuh, mengkafirkan bahkan melakukan tindakan-tindakan keji, tak berperikemanusiaan. Bagi Ibnu Abbas "Sang Mufassir" yang qualified dan menjadi rujukan ini, kelakuan seperti itu sangat mengherankan dan bukan sebuah cermin dari Al Qur'an yang mereka baca.

Eh tapi wes-lah pilih siapa monggo, tapi ora usah ndungo ngunu. Kok koyok wedi ngunu, ora tawakal blas, ora husnuddhon blas karo pengeran. Lagian iki dudu perang, iki jenang, eh pilpres jeh.😀😀😁😂

-- Murozzatul Filayati

No comments:

Post a Comment

SHOLAWAT ADALAH JALAN PINTAS MENUJU MAKRIFATULLAH ...

 SHOLAWAT ADALAH JALAN PINTAS MENUJU MAKRIFATULLAH ... Singkatnya gini: JALAN MENUJU ALLAH سبحا نه و تعالى ADALAH NABI MUHAMMAD ﷺ. DAN JALAN...