IKUT MAZHAB KOK JADI HARAM?
Oleh: Ust. Ahmad Sarwat Rumah Fiqih
Banyak kalangan yang sinis dengan mazhab fiqih, kadang ngomong aneh-aneh tentang hal-hal yang tidak dipahaminya dengan benar.
Misalnya tentang cemooh mereka bahwa orang bermazhab itu ibarat sapi yang dicocok hidungnya. Tidak punya otak. Mirip yahudi yang menyembah rahib dan pendeta.
Padahal bermazhab itu suka-suka saja. Tidak ada yang maksa, tidak ada yang nyuruh, tidak ada yang menghukum kalau tidak ikutan mazhab.
Bermazhab itu sebenarnya bukan paksaan, juga bukan keharusan. Bermazhab itu malah sebuah keringanan alias rukhshah dari Allah.
Berhubung kita tidak punya alat dan kapasitas untuk berijtihad, sementara sudah tersedia hasil-hasil ijtihad yang ready for use. Malah sudah dipakai oleh seluruh umat Islam sepanjang 13 abad ini.
Ngapain lagi susah-susah kita bikin penelitian ttg bgmn cara wudhu, shalat, dan beragam ibadah lainnya. Yang meneliti juga bukan sembarang orang. Satu mazhab fiqih itu adalah representasi dari ribuan pakar hukum syariat plus pakar tafsir dan pakar hadits juga, yang ekspert di bidangnya dan hasil penelitian mereka terbukti dipakai berjuta umat sepanjang zaman.
Toh tidak ada salahnya kalau kita tinggal pakai saja hasil-hasil penelitian mereka. Tinggal pakai itu sama dengan ikut mazhab.
Toh ketika kita pakai hadits shahih sebenarnya juga kita sedang melakukan TAQLID BUTA sama pakar haditsnya. Beliau bilang shahih, kita ikut. Beliau bilang palsu, kita buang.
Jarang sekali diantara kita yang konyol pakai acara meneliti ulang hadits yang sudah dishahihkan oleh pakar hadits sekelas Bukhari Muslim dan lainnya. Kita tinggal pakai saja hasil penelitian mereka.
Lalu kenapa pula ketika kita ikuti hasil penelitian pakar hukum sekelas Asy-syafi'i, Abu Hanifah, Malik, Ahmad bin Hanbal pada kebakaran jenggot dan ribut taqlid?
Lha kok taqlid keshahihan hadits sama Bukhari jadi boleh? Lalu taqlid sama Imam Malik kok jadi haram?
Maksudnya apa?
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
SHOLAWAT ADALAH JALAN PINTAS MENUJU MAKRIFATULLAH ...
SHOLAWAT ADALAH JALAN PINTAS MENUJU MAKRIFATULLAH ... Singkatnya gini: JALAN MENUJU ALLAH سبحا نه و تعالى ADALAH NABI MUHAMMAD ﷺ. DAN JALAN...
-
Pertemuan Al Habib Umar bin Hafidz dengan Rosululloh SAW | Al Habib Alwi bin Abdullah Alaydrus SHOLAWAT NUR YANG LANGSUNG DARI ROSULULLOH ...
-
Riwayat Singkat Simbah KH.CHUDLORI BIN H.ICHSAN BIN H.ABDUL CHALIM TEGALREJO. -1912 Lahir di Tegalrejo Magelang -1923. Mondok di ...
No comments:
Post a Comment